Sunday, November 26, 2017

Cara Buat dan Mendaftar Email Gmail Baru dan Gratis- Google Mail

Berikut ini merupakan pembahasan bagaimana sih cara membuat akun email google dengan mudah, gratis dan cepat?. Gmail adalah sebuah layanan surat-menyurat (surrel) milik google, pengguna biasanya mengakses dalam bentuk surat web (https) POP3 dan IMAP4. Dengan memiliki akun gmail maka anda bisa mengakses berbagai layanan produk milik google, Produk google antara lain: google drive, youtube, hongouts, chrome, firefox dan lain-lainnya.

Banyak orang memanfaatkan akun gmail untuk bebagai kepentingan masing-masing. Ada yang memanfaatkan sebagai tempat untuk mendaftar di media sosial (facebook, twitter, google plus, intagram) bahkan untuk mendapatkan ke untungan melalui pendaftaran blog, dan youtube. Nah tergantung anda bagaimana cara memanfaatkan akun gmail ini nantinya, kalau saya sih sebagai tempat untuk membuat blog dan media sosial.

Oke langsung saja pada topik utama kita yaitu langkah-langkah cara mendaftar dan membuat sebuah akun email google (Gmail) secara mudah, cepat dan gratis pula. Untuk itu silakan ikuti cara di bawah ini, agar lebih sederhana dan tidak memakan waktu lama.

Langkah Bagaimana Cara Membuat Akun Gmail

  • Kunjungi situs pendaftaran akun gmail. Klik Disini
  • Setelah itu silakan masukan identitas diri secara lengkap dan benar, setelah selesai klik tombol “Langkah berikutnya”.
  • Penjelasan identitas yang harus di masukan.

Cara Buat dan Mendaftar Email Gmail Baru dan Gratis- Google Mail

  1. Nama: Isi dengan nama depan dan belakang yang benar.
  2. Pilih nama pengguna: silakan masukan email yang akan di gunakan untuk login nantinya sebagai contoh: omotekno@gmail,com dan jika berwarna merah berarti nama pengguna telah di gunakan oleh orang lain.
  3. Buat sandi: silakan buat kata sandi yang sangat kuat ( kombinasikan antara huruf dan angka), password ini akan berguna jika masuk atau login kembali pada email anda.
  4. Contoh kata sandi: ni4sk0f45gt
  5. Konfirmasi sandi : silakan masukan ulang password atau sandi yang telah dibuat seperti pada baris buat sandi (harus sama). Ni4sk0f45gt kata sandi yang telah dibuat.
  6. Tanggal lahir : silakan masukan data tanggal,bulan dan tahun kelahiran anda.
  7. Gender: Silakan pilih opsi jenis kelamin sebagai identitas. Opsi pilihan: pria,wanita, lainnya dan tidak ingin memberitahunnya (jika bersifat privasi).
  8. Ponsel : silakan musukan nomor handphone, sebelumnya silakan  pilih bendera sesuai negara anda.
  9. Alamat email anda saat ini: silakan isi dengan email yang sudah kamu daftar sebelumnya, karna anda belum memiliki atau baru membuat akun gmail maka silakan kosongkan kolom ini.
  10. Lokasi: Masukan lokasi negara dimana anda tinggal contohnya: indonesia.
  11. Klik “langkah selanjutnya” yang berwarna biru.
Cara Buat dan Mendaftar Email Gmail Baru dan Gratis- Google Mail

  • Setelah itu akan muncul halaman selanjutnya yang berisi penjelasan ketentuan layanan google dan mau tidak mau harus setuju: klik “saya setuju” untuk menyetujui persyaratan dan privasi dan sebagai ketentuan layanan google.
  • Setelah menyetui ketentuan “ privasi dan persyaratan”, maka proses pembuatan akun gmail pun telah selesai dan sudah bisa untuk digunakan.

 Manfaat Memiliki Akun Email Gmail


  1. Dapat mengakses layanan produk google ( Playstore, Youtube, Chrome, Firefox, Gdrive dll.)
  2. Tempat surat-menyurat (file, foto dan video)
  3. Dapat mendaftar di media sosial (facebook, instagram, twitter dll.)
  4. Dan tempat untuk menyimpan data penting (google driver)
  5. Dan lain-lainnya.


Demikain pembahasan cara membuat dan daftar akun email gmail baru secara mudah, gratis dan cepat, semoga dengan artikel kali ini dapat bermanfaat bagi anda yang masih bertanya-tanya bagaimana sih cara agar saya mempunyai akun email milik google.


Load disqus comments

0 komentar